Jumat, 28 November 2014

Kemampuan Psikis


Setiap manusia dilahirkan dan diberi kesempatan yang sama dan merata oleh Alam Semesta, yang membedakan hanya kultur sosial yang akan mencetak perilaku dan kecenderungan seseorang. Kaya miskin hanya dibedakan dari lingkungan dan pergaulan yang membentuk seseorang, hebat atau lambat juga dibentuk oleh lingkungan. Lingkungan sosial akan memberikan pola tertentu berupa pola pikir, pola kerja, pola keyakinan, pola respon yang akan membentuk pola kecenderungan alias karakter.

Apakah anda seorang cenayang? Atau anda merasa memiliki bakat cenayang? Atau anda ingin menjadi cenayang? Sebenarnya semua orang bisa menjadi cenayang, karena kemampuan psikis ada di semua orang, di semua makhluk, tapi karena sebuah kecenderungan, tidak semua orang akan membuka halaman ini. Anda bisa menyebut ini sebagai takdir, sebuah program yang diarahkan agar seseorang menuju pada arah tertentu.

Oke ... tentang kemampuan psikis .....
Kekuatan bersifat netral yang bisa digunakan untuk apapun, termasuk untuk kepentingan konstruktif maupun destruktif. Semua tergantung pada si pengguna, tapi ada ajaran moral yang mengajarkan untuk berbuat positif, berbuat baik, memihak pada lingkungan yang konstruktif, karena ada hukum lain di alam ini yang bekerja berdasarkan motif, hukum sebab akibat, atau pun berdasarkan aksi energi, hukum atraksi. 

Kemampuan yang anda miliki sebenarnya sama dengan yang dimiliki oleh orang lain. Tapi karena pengaruh lingkungan, anda dipaksa jiwa memilih motif untuk mengikuti sistem tradisi atau menolaknya. Orang-orang yang dinilai hebat biasanya menemukan titik jenuh pada sistem masyarakat, kemudian membuat pola pikir lain yang membuatnya lebih unggul. Orang-orang yang gagal pun sebenarnya melakukan hal yang sama, namun mereka selalu menyerah lebih dulu sebelum semuanya kelar. Jadi pola pikir saja ternyata masih belum cukup, karena ada aksinya nyata menjadi poin penting yang akan menimbulkan impact.

Kemampuan psikis adalah kemampuan untuk mendapatkan Informasi dan Energy di dalam alam semesta, Serta sebuah keahlian untuk menggunakannya. Untuk anda yang sudah begitu jenuh dengan sistem tradisi, kemungkinan besar anda akan berbakat dalam bidang ini, karena jiwa anda sudah mandiri dan tidak tergantung dengan keyakinan orang lain. 

Baik, kita akan bermain dengan kemampuan psikis anda. Cara ini dapat membantu anda untuk mencapai sesuatu yang benar-benar anda inginkan, kuncinya, anda harus yakin bahwa anda benar-benar menginginkannya. Banyak orang berharap terjadi kemajuan tetapi yang terjadi hanya sampai pada tahap harapan. Mereka tidak mempunyai energi yang cukup untuk melakukan perubahan. Agar harapan anda bisa menjadi kenyataan, anda harus mengikuti Hukum alam semesta.


Keempat unsur berikut diperlukan untuk pencapaian kemampuan psikis :


  1. Memiliki Tujuan
    Energi baru bergerak jika memiliki target, untuk itu anda harus meletakkan tujuan sebagai sasaran target di dalam pikiran anda.
  2. Mem-Visualisasi-kan
    Ketika anda mem-visualisasi-kan sesuatu di dalam benak anda, energi yang anda miliki akan meningkat pesat baik kapasitas maupun kuantitasnya, bahkan mood anda akan membaik, anda berada di situasi “feel good”.
    Di posisi ini medan magnetis anda sangat kuat sehingga energi Alam Semesta akan bergerak mengikuti pola energi baru yang anda miliki, dalam artian alam semesta akan membantu mewujudkan apa yang anda visualkan. Anda harus ingat ini, bahwa di posisi ini energi anda cukup untuk mewujudkan pikiran anda, baik visi itu positif ataupun negatif. Anda perlu berhati-hati dengan pikiran yang tiba-tiba muncul dan tak sengaja menampilkan hal yang tidak anda inginkan.
    Ada beda dengan menghayal atau melamun, rasanya akan datar dan biasa-biasa saja, energi anda pun tidak akan tergerak sama sekali oleh lamunan anda.
  3. Melepaskan Tujuan kedalam realitas Alam Semesta
    Pada tahap ini anda memerlukan keyakinan. Anda harus percaya pada Alam Semesta yang akan segera menuntun anda, Anda harus berkomitmen pada tujuan anda, karena kadang tuntunan yang muncul tidak anda mengerti cara dan waktunya.
    yang dikuatirkan adalah saat tuntunan itu datang, lalu anda tidak mengerti atau merasa “ah tidaklah”, “ah masak gini”, yang artinya anda menolak, maka penolakan itu akan membuat energi anda memudar, menguap dan habis sia-sia dalam sekejap. 
  4. Melakukan Tindakan Konstruktif (Latihan mengendalikan dan mengarahkan impian)
    Hal ini untuk mencegah pikiran anda menyabotase tujuan anda sendiri. Karena pada dasarnya di dalam diri anda masih ada bagian yang menginginkan keadaan lama yang tidak anda senangi secara sadar. hal ini disebut proses homeostatis. Jadi saat anda mulai bergerak maju, ada bagian dalam diri anda yang menyabotase usaha anda dengan memunculkan wujud kemalasan, penundaan, kekuatiran, tidak percaya dan lain-lain.

Untuk mengakses skill ini sebenarnya anda hanya perlu mempelajari bagaimana agar otak memasuki alpa atau theta secara sengaja, visualisasi merupakan kunci untuk mencapai gelombang otak theta berdasarkan kehendak sendiri dan kemudian menggunakan keadaan itu untuk mencapai keadaan yang anda kehendaki. Anda cukup memejamkan mata, kemudian melakukan sejumlah latihan relaksasi, visualisasi bisa juga dengan meditasi dan membaca mantra maupun do’a.


Extra sensory perception (ESP)

Inilah bagian yang disebut sebagai kemampuan psikis, cenayang, penglihatan batin dan lain-lain. Sebetulnya yang terjadi adalah indera yang kita miliki kemampuannya meningkat sehingga range jangkauannya melebar dari pada sebelumnya. Misalkan yang sering dihubungkan dengan kemampuan ini adalah “penglihatan”, yang sebelumnya kita hanya bisa melihat bentuk benda berdasarkan range mejikuhibiniu, hitam dan putih, dengan peningkatan kemampuan psikis anda, penglihatan anda akan melihat range di bawah merah dan diatas ungu, bahkan tidak tertutup kemungkinan penglihatan anda sudah tidak bisa dibatasi lagi oleh tembok karena anda sudah mampu melihat dengan range frekuensi yang jauh lebih luas.

Ada dua macam ESP, Pertama, Menyangkut penglihatan bentuk, pemandangan, atau berbagai mahluk yang merupakan citra dari pikiran kita sendiri. Misalkan anda “melihat” aura seseorang, dalam sekelebetan di benak anda langsung terdapat citra ambil contoh saja warna hijau. Atau anda melihat dalam sekelebatan ada sesosok orang berwujud gelap yang lewat di sekitar anda. Keduanya dari citra mental anda sendiri. Ini bukanlah penglihatan, memang benar anda telah merasakan sesuatu namun anda tidak melihat persis, karena itu pikiran mewujudkan citra mental dengan mengambil memory yang ada dalam bawah sadar anda. Penglihatan jenis ini hanya akan muncul sebagai sekelebatan ide di dalam pikiran anda.

ESP yang Kedua, Menyangkut penglihatan wujud, pemandangan, atau berbagai mahluk yang berada di luar pikiran kita. Dalam konteks ini, anda melihat dalam artian anda benar-benar melihat dengan mata anda. Hal ini diakibatkan karena syaraf sensorik mata yang jauh lebih tajam dengan jangkauan yang lebih jauh. Di tahap inilah yang disebut clairvoyance, anda benar-benar akan melihat sebuah batu yang memancarkan cahaya seperti bohlam, anda benar-benar akan melihat makhluk dari alam seberang bahkan berdialog dengan mereka secara sadar penuh, atau bahkan memasuki alam mereka seperti anda memasuki sebuah taman di alun-alun kota biasa. 


Melatih kepekaan anda 

Pada malam hari, dalam kegelapan perhatikan ruang sekeliling anda. Pelajari dan kenali bentuk yang anda lihat. Lakukan hal ini di tempat tidur atau di mana saja 

Pada saat ada mengenali bentuknya, katakanlah boleh di dalam hati atau dengan suara keras ”Ternyata seperti ini bentuk (nama benda atau sesuatu yang anda lihat tersebut) di kegelapan. Aku telah membuat penglihatanku semakin peka untuk mengenali berbagai benda di kegelapan dan di bawah cahaya apa pun secara akurat.” 

Pada siang hari yang cerah di tempat manapun dan kapanpun, sisihkan beberapa detik untuk mengamati apa yang ada di sekitar anda. 
Secara mental, ulangi apa yang anda lihat dan katakanlah: ” aku melatih pikiranku agar setiap saat dapat mengamati lingkungan secara akurat.” 

Afirmasikan ”Aku memerintahkan pikiran bawah sadarku agar selalu mengingatkanku mengenai segala sesuatu yang perlu kulihat demi kepentinganku dan perlindungan bagi diriku. Dengan demikian, aku dapat berfungsi dengan kapasitas mentalku secara penuh.” 

Ini hanya latihan awal agar keinginan anda dikenali oleh bawah sadar anda. Lakukan dengan santai dan nyaman, buatlah seperti main-main. Anda dapat mempraktekkan persis apa adanya seperti di atas atau anda modifikasi sendiri. Tujuannya jelas, agar bawah sadar anda mengenali tujuan anda sehingga dia akan mendukung proses yang anda lakukan. Karena homeostatis yang akan menggagalkan anda seperti yang telah saya sebutkan di atas berada dalam pikiran bawah sadar.

Latihan ini bisa anda praktikan setiap hari selama beberapa detik, latihan ini bisa membuat pikiran anda semakin peka, anda akan takjub ketika anda mengetahui banyak hal yang terdapat di lingkungan anda yang selama ini tidak anda sadari, bahkan tidak anda ketahui. Kekuatan yang memadai untuk melakukan pengamatan merupakan asset yang berharga..

Latihan sederhana ini telah dipraktekkan oleh banyak orang, tentu ada yang berhasil ada yang kurang ahli. Yang sudah jelas diketahui adalah bahwa musuh utama anda yang menjadi penyebab kegagalan adalah kemalasan anda sendiri. Hanya itu. Namun bisa mengakibatkan banyak hal.


Hasil mungkin akan berlainan tergantung dari ketekunan dan kesadaran yang anda miliki :

ESP tidak selalu berarti tentang bisa melihat mahluk halus / aura tetapi ini juga bisa di buktikan ketika anda bisa merasakan sesuatu penomena (intuisi), Merasakan keberadaan mahluk halus, berkomunikasai dengan mereka bahkan bersentuhan. Semua ini hanya masalah skil, kebiasaan. Makin sering anda gunakan, maka akan semakin terampil. 

Sebelum melakukan latihan seperti petunjuk di atas, harap membaca mantra di atas terlebih dahulu minimal 3-7 x :-p

Gunakan Musik Meditasi bila ada, ini akan membantu anda dalam untuk memasuki gelombang alfa otak. Anda bisa memperoleh musik beginian yang tersebar di youtube 

Ingat ... semakin sering anda gunakan, semakin sering anda berlatih, semakin anda mahir. Hanya itu kuncinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar